DAYA TERIMA DAN ANALISIS EKONOMI KAMABOKO JENIS IKAN LAUT DALAM MENINGKATKAN NILAI TAMBAH PRODUKSI IKAN SUBANG
Main Article Content
Abstract
Subang adalah salah satu kabupaten penghasil ikan laut di Jawa Barat. Potensi hasil ikan laut yang besar di Subang merupakan modal dalam peningkatan nilai tambah dan diversifikasi produksi ikan di Subang. Kamaboko adalah salah satu olahan ikan yang banyak digemari oleh masyarakat. Kamoboko dapat dibuat dari berbagai jenis ikan terutama ikan yang berdaging putih dan berprotein tinggi. Ikan tenggiri (Scomberomorus commerson), ikan sebelah (Psettodes erume) dan ikan manyung (Arius thalassinus) banyak dihasilkan di Subang dan merupakan ikan berdaging putih. Daya terima dan analisis ekonomi usaha kamaboko berbahan dasar ikan tenggiri, sebelah dan manyung bisa menjadi alternatif dalam pengembangan produk ikan di Subang. Hasil organoleptif menunjukkan bahwa warna, rasa, aroma dan tekstur yang diuji berbda nyata pada setiap perlakuan. kamaboko berbahan dasar ikan tenggiri banyak disukai oleh panelis dari segi warna, rasa, aroma dan tekstur dibandingkan dengan ikan lain. Rendemen kamaboko paling tinggi dihasilkan dari kamaboko berbahan darar ikan tenggiri yaitu sebesar 94,18 %. Hasil analisis ekonomi kamaboko berbahan dasar ikan tenggiri menghasilkan keuntungan lebih besar dibandingkan ikan lainnya. Net B/C Rasio ikan tenggiri sebesar 1,25 sehingga layak untuk diusahakan.
Article Details

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License.